Langsung ke konten utama

Cari Buku Terbit: Input Code QRSBN

PESAN PECANDU NARKOBA KEPADA KAWANNYA | Puisi Hari Sumpah Pemuda

Karya : Jon Blitar

Di sini
Di bilik bui kutulis sebuah kisah pada sepasang mata kosong
Pada selembar daun, bekas bungkus ganja kiriman dari kekasih
Atau pada meja pengadilan, bekas aku divonis positif oleh BNN

Aku sudah terlanjur lebam, dihunjam penyesalan bertubi-tubi
Jangan
Jangan kau ikuti

Dan tubuh yang lain
Kutinggalkan kisah di kamar nomor tiga belas
Bekas aku menambal liver
Bekas aku menambal jantung
Bekas aku menyambung saraf yang hampir putus

Organku sudah terlanjur hilang bentuk, dicakar-cakar kenikmatan sesaat
Jangan
Jangan kau setubuhi

Kutulis harapan di putih awan
Untuk angin yang mengembara
Untuk api yang mengkiblat
Untuk air yang mengkudus

Untuk satu lilin yang masih menyala di dada
Kawan, bantu aku untuk menyanyikan sebuah lagu kusbini:

Padamu negeri kami berjanji
Padamu negeri kami berbakti
Padamu negeri kami mengabdi
Bagimu negeri jiwa raga kami

Tuhan, beri aku seteguk kesempatan
Agar matiku berarti

Blitar, Oktober 2019.

Komentar